Pages

Monday, October 7, 2013

Texture pada Blender 3D

Hallo teman-teman, kembali lagi nih saya di blog ini. Sudah cukup lama juga tidak publish artikel karna kesibukan yang cukup panjang juga dari sebelum libur kampus. Berbicara mengenai yang akan saya share adalah tentang membuat efek smooth dan penambahan texture pada Blender 3D



Persiapan sebelum membuat kaleng ini adalah Aplikasi Blender itu sendiri, kemudian lakukan instalasi dan masuklah ke aplikasi Blender tersebut. Pada tutorial kali ini saya menggunakan Blender v 2.62, saya menggunakan objek kaleng yang terlebih dahulu sudah saya buat.
 

Setelah ini, ubah mode tampilan dari “Vertex Select Mode” menjadi “Face Select Mode”.



Agar tampak lebih halus objek kaleng ini dapat dilakukan penambahan efek Shading >> Smooth.

Lalu menambahkan modifiers >> Subdivision Surface yang ada di sebelah kanan bagian Modifiers.

Hasil setelah ditambahkan “Subdivision Surface” seperti gambar dibawah ini.

Untuk membuat tampilan lebih rapi, pindah ke mode Edit lalu dengan menggunakan Ctrl + R dan drag kemudian atur sesuai keinginan kerapihannya.
Setelah dilakukan penyempurnaan bentuk kaleng hasilnya adalah seperti gambar dibawah ini.


Setelah itu Select bagian tabung kaleng dengan menahan tombol Shift lalu klik secara bergantian tepian dengan klik kanan.

Setelah selesai menselect semua tepian, klik Ctrl + E lalu pilih Mark Seam, ini adalah menandakan semua yang telah di-select.

Setelah menselect tepian kaleng, pilih menu material kemudian New. 

Selanjutnya ke menu Texture kemudia New.


Ganti tipe texture dari Clouds menjadi Image or Movie.

Kemudian cari gambar yang akan dijadikan texture.

Lalu ganti tipe projection menjadi “Tube”.

Setelah selesai membuat texture lalu Render dengan menekan tombol F12.
 

Sekian dari penjelasan saya pada tutorial ini, semoga dapat membantu. :)

Referensi : www.blender.org/education-help/tutorials/

No comments:

Post a Comment